PENGGUNAAN METODE MULTI THREADS UNTUK PENGELOLAAN PROSES DOWNLOAD DI INTERNET
Abstract
Abstrak : Penelitian ini bertujuan merancang aplikasi download manager yang dapat mengatur beberapa proses download sekaligus dengan metode multi-thread pada sebuah aplikasi download yang efisien dan membandingkan aplikasi yang dibuat dengan aplikasi yang sudah ada. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kegunaan bagi pengguna internet dalam melakukan proses download file dengan sebuah aplikasi yang dapat menangani beberapa proses download serta memberikan pilihan thread (eksekusi download terhadap file) dengan metode multi-thread. Hasil pengujian pada penelitian ini, aplikasi yang dibuat setara dengan aplikasi berlisensi yang sudah ada.