Komunikasi Antara Orang Tua dan Anak Di Pondok Pesantren Al-Musyahadah Kota Cimahi

  • Ester Haya Alfita
  • Adi Muhammad Ramadhan
  • Genik Puji Yuhanda
Keywords: komunikasi, orang tua, anak, pesantren

Abstract

Keluarga merupakan lingkungan pendidikan pertama dan utama bagi anak, oleh karena itu orang tua bertanggung jawab atas proses pembentukan perilaku anak, sehingga diharapkan selalu memberikan arahan, memantau, mengawasi dan membimbing perkembangan anak melalui interaksi antara orang tua dengan anak dalam lingkungan keluarga. Tujuan penelitiannya adalah untuk mengetahui bagaimana komunikasi antara orang tua dan anak dalam meningkatkan perilaku anak, mengetahui hambatan dalam komunikasi antara orang tua dan anak dalam meningkatkan perilaku anak, serta mengetahui solusi dari komunikasi antara orang tua dan anak dalam meningkatkan perilaku anak. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yaitu penulis menggambarkan hasil observasi pelaksanaan komunikasi antara orang tua dan anak dalam meningkatkan perilaku anak Al-Musyahadah di Kota Cimahi. Setelah melakukan penelitian dan pengamatan, penulis memperoleh kesimpulan bahwa Komunikasi antara orang tua dengan anak meningkatkan perilaku anak yang terjadi di pondok pesantren Al-musyahadah bejalan dengan baik sesuai dengan efektifitas komunikasi antara orangtua dan anak, efektivitas komunikais antara orang tua dan anak dalam penelitian ini terdapat lima indikator yang menjadi tolak ukur efektif atau tidaknya komunikasi antara orangtua dan anak adalah diantaranya keterbukaan, dukungan, empati, rasa positif ,dam kesetaraan atau kesamaan. Namun demikian masih terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Cangara, H. (2015). Pengantar ilmu komunikasi. Jakarta: RajaGrafindo Persada.

Effendy, O. U. (2003). Ilmu,Teori dan Filsafat Komunikasi. Bandung: Citra Aditya Bakti.

Kadar Nurjaman, K. U. (2012). Komunikasi dan Public Relations. Bandung: Pustaka Setia.

Published
2023-07-05
How to Cite
Ester Haya Alfita, Adi Muhammad Ramadhan, & Genik Puji Yuhanda. (2023). Komunikasi Antara Orang Tua dan Anak Di Pondok Pesantren Al-Musyahadah Kota Cimahi. KOMVERSAL, 5(1), 150 - 158. https://doi.org/10.38204/komversal.v5i1.1434