Perancangan Sistem Informasi Monitoring Aset Kantor Pos Padang Berbasis Web Menggunakan PHP dan MySQL
Abstract
Pos Indonesia merupakan Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) yang bergerak dibidang jasa kurir, logistic, Dan transaksi keuangan didirikan sejak tanggal 26 agustus 1746 dan masih beroperasi sampai sekarang. Aset merupakan sumber daya yang dimiliki perusahaan untuk beroperasi dan menghasilkan keuntungan. Sistem monitoring aset yang digunakan untuk melakukan pelaporan mengenai kondisi aset kepada pimpinan pada perusahaan ini masih dilakukan secara manual dengan melaporkan secara langsung kepada pimpinan. Hal ini tentu tidak efektif karena bisa saja pimpinan tidak berada di ruangannya karena memiliki kesibukan yang lain. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hambatan dalam sistem monitoring aset sebelumnya dan solusi untuk mengatasinnya. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka dan studi lapangan berupa observasi dan wawancara. Hasil penelitian yang dilakukan berupa perancangan aplikasi berbasis website yang digunakan untuk menunjang kegiatan monitoring aset sesuai kebutuhan perusahaan. Dengan adanya website monitoring aset ini diharapkan kegiatan monitoring aset pada perusahaan lebih efektif pada masa mendatang.
Downloads
References
Syahputra, M., Sunaryo, N., & Hanifa, A. (2023). Sistem Informasi Akademik SDN 19 Pasar Ambacang Berbasis PHP dan Database. Jurnal Sains dan Teknologi (JSIT), 3(1), 184-192.
Pohan, A. H. (2020). SISTEM INFORMASI MONITORING ASET BERBASIS DESKTOP (STUDI KASUS: PT. MESHINDO ALLOY WHEEL) (Doctoral dissertation, UPN" Veteran" Jawa Timur).
Amrullah, R. S. (2017). Pengembangan sistem monitoring kegiatan belajar mengajar dan media pembelajaran sholat (Doctoral dissertation, Institut Teknologi Nasional Malang).
Sugiono, E., Efendi, S., & Al-Afgani, J. (2021). Pengaruh Motivasi Kerja, Kompetensi, Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Kepuasaan Kerja Pt. Wibee Indoedu Nusantara (Pustaka Lebah) Di Jakarta. Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi), 5(1), 718-734.
Irmawartini, I., & Nurhaedah, N. (2017). Metodologi Penelitian.
Sunaryo, N., Yuhandri, Y., & Sumijan, S. (2021). Sistem Pakar Menggunakan Metode Certainty Factor dalam Identifikasi Pengembangan Minat dan Bakat Khusus pada Siswa. Jurnal Sistim Informasi dan Teknologi, 48-55.
Fitrah, M. (2018). Metodologi penelitian: penelitian kualitatif, tindakan kelas & studi kasus. CV Jejak (Jejak Publisher).
Sunaryo, N., Syahputra, M., & Hanifa, A. (2022). Analisa dan Desaian Sistem Informasi Pemberian Kredit Pada PT. BPR Batang Kapas. JEKIN-Jurnal Teknik Informatika, 2(2), 48-57.
Romdhoni, A. (2019). Semiotik Metodologi Penelitian. Literatur Nusantara.